Para Pemimpin Asuransi Global Berkumpul di Bangkok: Memperkuat Daya Saing Lewat Fondasi Strategis
Ajang Chinese Insurance Agency 500 Summit & Awards Ceremony 2025 Ditutup dengan Sukses Besar
BANGKOK, 16 November 2025 /PRNewswire/ -- Ajang Chinese Insurance Agency 500 (CIA500) Summit & Awards Ceremony 2025, berlangsung dengan sukses pada 12–14 November di Bangkok, Thailand. Kota yang penuh pesona dan sarat budaya ini menjadi tuan rumah ideal bagi ajang besar tersebut, diikuti sekitar 500 eksekutif senior dan pemimpin tim dari berbagai lembaga asuransi keuangan global. Para peserta berdiskusi mengenai filosofi kepemimpinan, manajemen tim, serta tren industri masa depan sekaligus menegaskan kembali komitmen terhadap pertumbuhan berkelanjutan dan perkembangan di sektor asuransi keuangan global.
Ajang tahun ini mengangkat tema, "Solid Foundation Building Is The Key", menyoroti pentingnya membangun fondasi kuat sebagai kunci kesuksesan jangka panjang. "Fondasi yang Kokoh" menggambarkan komitmen dalam perkembangan profesi asuransi yang berkelanjutan. Hal ini mencakup peningkatan keahlian mitra, pembentukan tim yang solid, serta pengembangan basis klien. "Pandangan Strategis" melengkapi fondasi tersebut dengan profesionalisme, peningkatan kualitas layanan, inovasi, dan kemampuan beradaptasi dalam struktur yang stabil.
Dalam sambutannya, Liang Tien Lung, Founding Chairman, CIA500 Summit, menegaskan prinsip utama kepemimpinan: "Jika memiliki visi masa depan yang jelas, maka kita semakin berorientasi pada tujuan sehingga memiliki fondasi kokoh." Ia menekankan bahwa visi yang jauh ke depan, didukung pemikiran strategis yang terus diperbarui, menentukan kesuksesan tim dalam jangka panjang.
Senada dengan hal tersebut, pembicara pertama, Chairman, Tan Kar Hor, menyoroti tantangan umum dalam kepemimpinan. Menurutnya, meski urgensi "fondasi yang kuat" telah banyak dipahami, metode implementasinya sering kali belum terstruktur. Maka, ia memperkenalkan kerangka kerja berisi 32 indikator penilaian diri untuk membantu pemimpin tim mengevaluasi efektivitas kepemimpinan dan kinerja tim secara menyeluruh.
203 Pemimpin Asuransi Berprestasi Menerima Penghargaan Kelas Dunia
Sejak diluncurkan pada 2016, penghargaan CIA500 telah menjadi simbol keunggulan global. Ajang penghargaan ini memiliki evaluasi ketat berdasarkan tiga indikator utama: jumlah anggota tim, rasio anggota elite, dan 13-Month Policy Persistency Rate. Standar tersebut menempatkan CIA500 sebagai tolok ukur tim asuransi terbaik di dunia, serta menampilkan hall of fame di industri asuransi keuangan internasional.
Pada 2025, sebanyak 203 pemimpin tim menerima penghargaan CIA500, sedangkan total penghargaan yang diberikan mencapai 229 — terdiri atas 189 Laurel Crown dan 40 Imperial Crown. Sebanyak 26 pemimpin tim meraih status "CIA500 Dual Crown Honorees". Di sisi lain, 16 pemimpin tim mencetak rekor dunia baru dengan meraih penghargaan CIA500 selama sembilan tahun berturut-turut, sebuah pencapaian yang menunjukkan konsistensi dan standar kepemimpinan terbaik.
Ketika menyerahkan penghargaan, Vice Chairman, Huang Chun Wen memuji para pemenang. Ia menyatakan bahwa para pemimpin CIA500 memiliki visi strategis serta kepemimpinan yang luar biasa. Tim para pemenang menunjukkan profesionalisme, kualitas kinerja unggulan, serta eksekusi cepat yang menjadi ciri khas tim kelas dunia. Ia juga mengapresiasi kontribusi berkelanjutan para pemimpin tim ini bagi industri asuransi keuangan global.
Pertumbuhan Kolaboratif Lewat CIA500 World Academy
Mengusung misi "We Glorify, Develop, and Excel Together", CIA500 meluncurkan CIA500 World Academy, sebuah platform baru yang menghadirkan para penerima penghargaan sebagai mentor. Melalui CIA500 World Academy, para pemimpin dapat berbagi pengalaman seputar pengelolaan tim lintasnegara dan memperkuat ekosistem belajar. Inisiatif ini ingin menciptakan kolaborasi antarpemimpin, memperkaya wawasan, dan mendukung perkembangan bersama. Acara ini ditutup dengan antusiasme tinggi, dan para peserta menantikan pertemuan berikutnya, yakni CIA500 Summit 2026 di Shanghai, Tiongkok.
SOURCE Chinese Insurance Agency 500 Summit
Bagikan artikel ini