XTransfer dan KBank Berkolaborasi Mempercepat Perdagangan Internasional di ASEAN dalam Ajang SFF 2025
SINGAPURA, 16 November 2025 /PRNewswire/ -- XTransfer, Platform Perdagangan B2B Lintasnegara yang Terkemuka di Dunia, dan Kbank, lembaga keuangan regional terkemuka di pasar AEC+3, meresmikan nota kesepahaman (MoU) di ajang Singapore FinTech Festival 2025. Lewat kemitraan ini, XTransfer dan Kbank akan menghadirkan solusi keuangan terpadu bagi UKM yang bergerak dalam perdagangan internasional di pasar-pasar utama ASEAN. Kemitraan ini akan mengembangkan solusi pembayaran domestik dan lintasnegara, penukaran valuta asing (valas), serta integrasi operasional untuk meningkatkan efisiensi perdagangan dan mendukung pertumbuhan UKM.
Dalam MoU tersebut, kedua pihak akan bekerja sama mengevaluasi dan mengembangkan solusi pembayaran lintasnegara yang komprehensif, termasuk layanan penerimaan dan pembayaran domestik maupun lintasnegara, serta penukaran valas. Solusi ini dirancang khusus untuk UKM yang beroperasi di kawasan ASEAN seperti Thailand, Indonesia, dan Vietnam. Dengan memanfaatkan application programming interfaces (API) serta platform digital, XTransfer dan KBank akan menyediakan layanan penukaran valas secara otomatis dan real-time, serta pemrosesan transaksi yang lebih mulus. Kolaborasi teknologi ini segera meningkatkan skalabilitas, efisiensi, dan keandalan layanan bagi pelaku perdagangan lintasnegara.
Kemitraan ini juga mempererat integrasi operasional antara XTransfer dan KBank. Langkah tersebut meliputi peningkatan konektivitas sistem, format pelaporan yang terstandarisasi, serta straight-through processing guna memperkuat manajemen risiko dan kinerja layanan. Untuk memenuhi kebutuhan modal kerja klien, XTransfer dan KBank akan mengevaluasi solusi pembiayaan bagi pelaku usaha asal Tiongkok untuk meningkatkan akses pendanaan dan memperlancar proses pelanggan.
Bill Deng, Founder & CEO, XTransfer, berkata, "Kolaborasi bersama KBank menjadi perkembangan penting dalam misi kami untuk memperluas efisiensi dan inklusivitas perdagangan lintasnegara bagi UKM di kawasan ASEAN. Dengan memanfaatkan kekuatan regional KBank, kami ingin membantu klien menghemat biaya, meningkatkan arus kas, dan mempercepat proses transaksi. Kami akan terus memperkuat aspek kepatuhan regulasi dan manajemen risiko guna membangun infrastruktur keuangan lintasnegara yang tepercaya."
Dr. Karin Boonlertvanich, Executive Vice President - Corporate Strategy and Innovation Division Head, KBank, berkata, "Perdagangan dan bisnis lintasnegara di ASEAN meningkat sekitar 8%, didorong oleh kemajuan pesat teknologi digital dan kecerdasan buatan (AI). Transformasi digital membuka peluang besar bagi UKM yang ingin berkembang lebih cepat, menekan biaya transaksi perbankan, dan meminimalkan risiko
Sejalan dengan pertumbuhan perdagangan lintasnegara serta peran XTransfer sebagai platform pembayaran perdagangan B2B lintasnegara terkemuka di dunia, KBank bangga menjalin kolaborasi strategis ini. Dengan menyatukan jaringan regional KBank—meliputi Thailand, Vietnam, Indonesia, dan Tiongkok—dan solusi digital XTransfer, kemitraan ini akan menghadirkan layanan keuangan lintasnegara yang mudah, aman, dan hemat biaya. Inisiatif tersebut akan memberdayakan UKM yang ingin memperluas jangkauan bisnis, meningkatkan efisiensi operasional, dan memperkuat daya saing di pasar global.
SOURCE XTransfer
Bagikan artikel ini